Laman

Sunday, May 29, 2011

Kematian


Murid : “ Guru, orang baik kalau mati masuk surga ya ? “

Guru : “Ya, benar”

Murid : “ kalau orang jahat Masuk neraka dong….?”

Guru : “Ya, benar”

Murid : “kalau nanti guru mati, guru masuk surga atau neraka?”

Guru menjawab sambil tersenyum : “saya tidak tahu, karena saya belum mati “

Dapatkah seseorang mengukur diri, ke surge atau k enerakakah dia nanti?. Semua tidak bisa menebak pasti, hanya bisa mengira-ngira dari proses hidup yang sudah dilalui. Bahkan sebagian orang terkesan tak peduli. “ Ah… hidup saja sudah pusing, ngapain lagi pusingin kematian?”. Memang ketika usia masih muda dan umur terasa masih panjang, badan masih sehat dan pikiran masih segar, banyak yang cuek dan menyepelekannya. Tapi ,tahukah kita kapan sang kematian datang, hari ini atau esok?, disaat muda atau tua?, tak ada yang tahu pasti. Ia datang tak diundang, dapat hadir setiap saat, di setiap tempat, dan di setiap kondisi. Ia juga tidak peduli anda siap atau tidak, suka atau tidak, mau atau tidak! Sebenarnya, masalahnya bukanlah kapan ia akan datang, masalhnya adalah siapkah kita ketika ia datang? Surga atau neraka bukanlah sesuatu yang digariskan bukan nasib ataupun kutukan, ia adalah pilihan, yang harus diperjuangkan …….

Disini dan saat ini!!!

No comments:

Post a Comment